
Sambutan Kepala Sekolah
Assalamu'alaikum wr.wb.
Puji syukur kepada Alloh SWT yang telah memberikan rahmat dan anugerahNya sehingga website SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara ini dapat terbit. Salah satu tujuan dari website ini adalah untuk menjawab akan setiap kebutuhan informasi dengan memanfaatkan sarana teknologi informasi yang ada. Kami sadar sepenuhnya dalam rangka memajukan pendidikan di era berkembangnya Teknologi Informasi yang begitu pesat, sangat diperlukan berbagai sarana prasarana yang kondusif, kebutuhan berbagai informasi siswa, guru, orangtua maupun masyarakat, sehingga kami berusaha mewujudkan hal tersebut semaksimal mungkin. Semoga dengan adanya website ini dapat membantu dan bermanfaat, terutama informasi yang berhubungan dengan pendidikan, ilmu pengetahuan dan informasi seputar SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara.
Besar harapan kami, sarana ini dapat memberi manfaat bagi semua pihak yang ada dilingkup pendidikan dan pemerhati pendidikan secara khusus bagi SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara.
Akhirnya kami mengharapkan masukan dari berbagai pihak untuk website ini agar kami terus belajar dan meng-update diri, sehingga tampilan, isi dan mutu website akan terus berkembang dan lebih baik nantinya. Terima kasih atas kerjasamanya, maju terus untuk mencapai SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara yang lebih baik lagi.
Wassalamu'alaikum wr.wb.
Hormat kami,
Kepala SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara
ttd
Sri Lestari, S.Pd
BERITA SMUHDAKLARA
Penyerahan Mahasiswa PLP 1 Universitas Muhammadiyah Surakarta di SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara
Aula Smuhdaklara, 4 Februari 2025 – SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara menerima mahasiswa Program Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) 1 dari Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) dalam acara […]
Tabligh Akbar Isra’ Mi’raj di SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara: Menjaga Ukhuwah Islamiyah di Tengah Ujian Zaman
Aula Smuhdaklara, 31 Januari 2025, SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara (Smuhdaklara) sukses menyelenggarakan Pengajian Tabligh Akbar dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj dengan tema “Menjaga Ukhuwah Islamiyah […]Rekruitmen Yamaha di SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara: Peluang Besar bagi Alumni
Klaten, 28 Januari 2025 – SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara (Smuhdaklara) kembali menunjukkan komitmennya dalam menyalurkan lulusannya ke dunia kerja dengan mengadakan rekruitmen bersama PT Yamaha […]Jumat Sehat di SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara: Semangat Hidup Sehat dengan Senam, Jalan Sehat, dan Minum Susu Bersama
Pada Jumat pagi (24/01), SMK Muhammadiyah 2 Klaten Utara menggelar kegiatan Jumat Sehat yang berlangsung penuh semangat dan keceriaan. Agenda ini diawali dengan Senam Anak Indonesia […]SAGA: Percetakan Banner Terbaik di Klaten dengan Harga Bersahabat
Smuhda Grafika (SAGA) terus membuktikan diri sebagai percetakan banner terbaik di Klaten. Dengan pengalaman yang mumpuni dan teknologi cetak terkini, SAGA menjadi pilihan utama bagi usaha […]
PROGRAM KEAHLIAN SMUHDAKLARA
Follow Instagram kami
Youtube Smuhdaklara
Youtube Smart Studio Smuhdakara.